10 Keterampilan Utama Yang Harus Dimiliki Dalam Berbisnis

Dalam kehidupan Anda, tentu pernah melihat banyak pengusaha sukses dan banyak juga yang gagal. Tidak ada penyebab pasti dalam kegagalan ataupun kesuksesan mereka. Masing-masing memiliki masalah sendiri dalam bisnisnya. Tetapi setidaknya ada beberapa ketrampilan utama yang dimiliki para pemilik bisnis yang sukses.

1. Fokus pada tujuan

Fokus pada tujuan, dan tahu dimana Anda nantinya akan berhenti. Ini adalah faktor utama yang paling penting untuk sukses. Jika Anda tahu kemana ingin pergi, itu jauh lebih mudah. Pikirkan apa tujuan Anda setiap hari, dan habiskan waktu untuk lebih dekat dengan tujuan tersebut.

2. Tidak takut mempromosikan diri sendiri

Bersahabat dengan pemasaran dan mengenal cara menjual diri Anda dan bisnis Anda. Anda mungkin hebat pada apa yang Anda kerjakan, tetapi jika tidak dapat memasarkan bisnis, Anda tidak akan pernah berhasil. Tetap terus lakukan pemasaran juga, bahkan jika sudah tidak memerlukan pelanggan atau klien lagi. Pelanggan pindah, kehilangan ketertarikan, meninggal, atau pikirkan Anda tidak peduli dengan mereka, sehingga Anda harus eterus mencari pelanggan baru.

3. Selalu Akuntabel

Buatlah diri Anda bertanggung jawab pada orang lain yang akan membuat Anda tetap pada jalan yang tepat. Jika Anda menjalankan bisnis sendiri, sulit untuk bisa termotivasi penuh dan memenuhi kebutuhan penting dalam mencapai tujuan. Bahkan Anda juga bisa tergoda untuk mengambil jalan pintas yang buruk untuk menjaga kualitas dan standar.

4. Jadilah positif

Tunjukan antusiasme dan keceriaan. Sikap positif akan memenangkan persaingan dan membangun loyalitas jangka panjang. Hal ini juga dapat menular ke rekan tim Anda, yang cenderung akan merefleksikan dan mengikuti contoh yang ada.

5. Jadilah proaktif, bukan reaktif

Pergilah keluar, buatlah suatu kejadian dan ambil inisiatif. Tidak ada orang lain yang akan melakukannya untuk Anda. Masa depan ada di tangan Anda dan tangan Anda sendiri.

6. Menjaga kejujuran dan integritas

Anda pasti pernah melihat orang yang menghasilkan uang dengan tidak jujur dan menipu orang lain, itu tidak perlu. Dan pada akhirnya, itu tidak akan membuat tenang dan merasa Anda telah berhasil mencapai tujuan dengan memperlakukan orang lain seperti itu. Padahal jelas kita sendiri tidak ingin diperlakukan seperti itu.

7. Dapatkan pengalaman, sekecil apapun

Anda tidak bisa mengalahkan orang lain yang punya pengalaman banyak dalam berbisnis, jadi sebelum Anda memulai bisnis sendiri, carilah pengalaman dari beberapa pesaing yang berbeda, terutama di negara atau wilayah berbeda. Dengan cara ini, Anda akan lebih memahami segala hal baik dan yang buruk dan yang harus dihindari. Anda juga akan mempelajari apa yang membuat orang berhasil atau yang menghambat keberhasilan.

8. Jadilah gigih

Jangan berharap semuanya jatuh ke tangan Anda dengan begitu saja, Anda harus berjuang untuk mendapatkan tujuan dan tidak menyerah pada usaha pertama (atau bahkan kedua dan ketiga). Ini berarti Anda harus keluar dari zona nyaman Anda dan mulai mengambil resiko, tetapi Anda akan segera berada di zona nyaman kembali jika mampu bertahan.

9. Mulai bertindak

Ini menjadi masalah umum. Banyak orang yang memiliki ide bisnis dan ingin melakukan sesuatu dengan itu, tetapi mereka tidak segera bertindak untuk mewujudkannya, bahkan ketika mereka sedang dalam keadaan terdesak. Ini memalukan dan penyebab banyak bisnis gagal sebelum dimulai.

10. Jaga etos kerja yang kuat

Berbicara tentang bekerja dengan cerdas, bukan lebih keras itu benar, tetapi jika Anda sedang membangun bisnis, terutama jika membangun bisnis modal kecil, Anda perlu bekerja keras, dan sangat keras. Etos kerja yang kuat pasti akan menghasilkan jauh lebih baik dari mereka yang lebih santai. Anda bisa saja bersantai, tapi hanya jika Anda telah mencapai tujuan Anda.

Tidak ada yang mudah untuk sukses, tapi juga tidak ada seorang pun yang tidak mungkin sukses. Semua orang punya kesempatan yang sama, tinggal bagaimana kita dapat mengambil peluang dan mampu menjadi lebih baik dari orang lain. Pahami sepuluh ketrampilan di atas agar Anda bisa menjadi orang yang sukses dalam bisnis.