Cara Membuat Blog dalam 5 Langkah Mudah (Bagi Pemula)

Cara Membuat Blog dalam 5 Langkah Mudah (Bagi Pemula)

Dalam cara membuat blog tidak terlepas dari pentingnya memahami pentingnya konten blog itu sendiri.

“Konten adalah Raja,” kata Bill Gates di dalam esainya yang ia tulis tahun 1996 dan diterbitkan di website Microsoft.

Bagi Bill, internet merupakan sebuah revolusi, dan konten adalah sebuah medium yang bisa membuat sebuah perusahaan ‘menang’ di dunia digital.

Dengan konten yang berkualitas, seseorang bisa menjadi juara di industrinya, dan itulah yang membuat konten menjadi seorang Raja.

Seorang Raja membutuhkan sebuah istana, dan istana tersebut harus dibangun juga dikelola dengan baik meskipun tidak megah.

Sebuah blog adalah representasi istana bagi Sang Raja tersebut.

Tidak peduli jika Anda adalah bagian dari sebuah korporasi besar ataupun Usaha Kecil, Mikro, dan Menengah (UMKM), konten informatif mengenai produk atau layanan Anda merupakan hal yang tidak bisa ditawar.

Seluruh konten tersebut harus disimpan secara baik kerajaan atau blog yang dibuat dan dikelola secara  baik dan benar.

Anda bertanya, “Apa iya?”

Oh, tentu saja. Izinkan saya menunjukkan seberapa penting sebuah blog bagi sebuah perusahaan.

Jika Anda adalah seorang pebisnis atau marketer, maka blog marketing akan memiliki peranan yang vital.

Dari perspektif pemasaran digital, Hubspot telah melakukan penelitian mengenai seberapa efektif blogging bagi bisnis sejak 2014. Beberapa temuannya adalah:

  • Perusahaan yang menerbitkan lebih dari 16 blog posts mendapatkan traffic 3,5x lebih besar dibanding perusahaan yang menerbitkan 0-4 blog posts saja (2016)
  • Perusahaan business-to-business (B2B) yang menerbitkan 11 blog posts per bulan mendapat traffic 3 kali lebih besar daripada perusahaan yang menerbitkan 0-1 blog post per bulan (2015).
  • 75% blog views dan 90% prospek klien Hubspot datang dari blog posts lama (2014)

Jika Anda kurang menyukai statistik, berikut hal-hal lain yang bisa ditawarkan dari sebuah blog.

Dari perspektif strategic marketing, sebuah blog dalam konteks sebuah korporasi dapat berperan sebagai:

  • Membentuk niche atau ceruk bisnis atau layanan yang ditawarkan
  • Menjadi ruang berita atau newsroom perusahaan
  • Menjadi sumber yang kredibel ketika perusahaan mengalami krisis
  • Meningkatkan kredibilitas perusahaan

Yep!, Anda tidak salah membaca. Kredibilitas sebuah perusahaan dapat dibangun melalui sebuah blog.

Dengan memproduksi dan menyebarkan konten yang bermanfaat dan memiliki nilai bagi pelanggan maka kredibilitas perusahaan Anda akan semakin meningkat.

Nah, sekarang kita bisa masuk ke cara membuat blog dalam 5 langkah mudah yang baik dan benar.

1. Tentukan topik blog

Cara membuat blog yang pertama harus menyentuh aspek ini. Setiap praktisi bisnis online pasti setuju kalau langkah pertama dalam cara membuat blog bisnis adalah menentukan topik utama blog itu sendiri.

Hal ini akan berkaitan erat dengan tujuan jangka panjang dari blog Anda.

Pengunjung mengharapkan sebuah kejelasan dan konsistensi dari konsep blog yang akan menunjang produk atau layanan bisnis Anda.

Berikut adalah salah satu contoh yang bisa Anda tiru:

Sribu Corner adalah corporate blog yang dikelola oleh Sribu. Dengan sekali melihat saja, pengunjung tidak akan kebingungan.

Temanya jelas, topik-topik yang dibahas di dalam blog  juga jelas; yaitu strategi bisnis utuk meningkatkan sales dan hal-hal terkait startup dan  freelancing.

Nah, best practice seperti inilah yang penting untuk para pebisnis dan marketer tiru.

Anda berinteraksi dengan manusia, blog Anda pun untuk dibaca oleh manusia, dan  manusia secara umum menyukai:

  • Kejelasan konsep blog
  • Konsistensi dalam manajemen konten blog
  • Kualitas konten blog yang bernilai bagi mereka

Lalu Anda bertanya, “konsep atau tema seperti apa yang dimaksud di sini?”

Konsep atau tema yang dimaksud akan tergantung pada tujuan Anda membuat blog itu sendiri.

Jika tujuan blog Anda adalah mengedukasi pengunjung mengenai produk atau layanan Anda, maka isi blog Anda bisa terdiri dari:

  • Bagaimana fitur produk atau layanan Anda bisa menjadi solusi
  • Kegunaan dari setiap fitu produk dan layanan Anda
  • Cerita kesan pelanggan yang memakai produk dan layanan Anda

Hal ini mungkin tidak akan  otomatis dapat diaplikasikan pada setiap bisnis setiap orang karena seperti yang telah disebutkan sebelumnya…

…semua konsep, topik dan konten akan tergantung tujuan dibuatnya blog itu sendiri.

Jika Anda ingin membaca segala hal mengenai konten blog yang disukai pembaca silakan:

Baca: 5 Tipe Konten Yang Akan Meningkatkan Pengunjung Blog Anda

Jika langkah pertama ini dilakukan secara benar, maka langkah-langkah selanjutnya tidak akan menjadi masalah, karena..

…untuk apa kita membuang-buang waktu menjelajahi blog yang memiliki desain yang bagus tapi isinya tidak jelas isinya?

Tips: Buatlah konten yang selalu langsung menjawab pertanyaan, permasalahan, atau keresahan orang

2. Tentukan platform blog Anda

Langkah terpenting dalam cara membuat blog telah Anda lewati.

Menentukan platform blog apa yang akan Anda pakai adalah langkah cara membuat blog selanjutnya.

Bagi pemula, penting untuk mengetahui bahwa di luar sana terdapat puluhan platform blogging yang dapat dipakai. Namun, mari kita permudah diri kita sendiri dengan membahas platform-platform yang terbaik saja.

Berikut tiga platform blogging paling banyak dipakai hingga saat ini:

  1. WordPress.org – self-hosted
  2. WordPress.com – hosted
  3. Blogger/Blogspot – hosted

Langsung saja, jika Anda hendak membuat blog bukan untuk bisnis, marketing, dan branding untuk produk atau layanan Anda, langsung saja pilih hosted blogging platform.

Tapi, jika Anda besungguh-sungguh ingin membuat blog untuk bisnis, maka pilihlah rekomendasi domain dan hosting murah terbaik.

Pengunjung blog tidak peduli apakah Anda pebisnis pemula atau bukan. Yang mereka pedulikan hanyalah segala hal yang sudah kita bahas dengan jelas di poin satu.

Oleh karena itu, platform self-hosted merupakan pilihan terbaik jika Anda ingin benar-benar terlihat profesional.

Anda bertanya, “apa itu hosted dan self-hosted?”

Hosted berarti blog Anda akan memiliki URL seperti ini:

Namablog.blogspot.com

Atau

Namablog.wordpress.com

Mengapa begitu?

Ini karena platform hosted berarti Anda menggunakan jasa Blogger dan  atau WordPress secara gratis, Anda menumpang di platform mereka sehingga tidak memiliki akses penuh dalam mengelola nama domain dan hosting blog nya.

Okay, apa itu hosting dan domain?

Web hosting adalah tempat di mana Anda menampung data website beserta isinya agar dapat diakses secara online.

Sementara itu, domain adalah alamat website atau blog resmi Anda, contohnya blog.sribu.com

Keuntungan dari memakai platform self-hosted adalah:

  • Anda akan memiliki 100% kepemilikan website atau blog
  • Anda dapat mengubah tampilan website atau blog tanpa batas
  • Anda dapat menambah fitur atau plugins tanpa batas
  • Anda akan memiliki kredibilitas profesional

Sementara itu, faslitas yang didapatkan jika menggunakan platform hosted adalah:

  • Anda dapat menggunakan platform blogging gratis
  • Website atau blog Anda akan selamanya beralamat: wordpress.com
  • Anda akan dibatasi dalam mengubah tampilan website atau blog
  • Anda akan dibatasi dalam mengubah fitur atau plugins
  • Kredibilitas website atau blog Anda tidak lebih profesional

Secara sederhana, hosted platform diibaratkan seperti kita mengontrak atau  menyewa rumah di mana banyak keterbatasan dalam mengelola tempat tersebut.

Sementara itu, self-hosted platform itu seperti kita memiliki rumah. Sebuah investasi yang sepadan dengan keleluasaan kita menambah, mengurangi, mengubah bentuk, dan mengelola apapun yang ada di blog atau website kita.

Lalu, Anda bertanya, “Berapa investasi yang harus saya keluarkan untuk itu?”

Sekitar Rp 300,000 per tahun. In adalah sebuah nilai yang kecil untuk sebuah kepemilikan 100% dari website atau blog bisnis Anda.

Jika Anda belum memiliki budget untuk itu, tidak usah khawatir karena domain dan web hosting dapat disesuaikan di kemudian hari.

Yang penting adalah Anda telah menentukan tujuan blog dan platform blog yang digunakan.

3. Tentukan penyedia domain dan hosting

Kita telah membahas mengenai domain dan hosting di langkah kedua cara membuat blog.

Cara membaut blog selanjutnya adalah menentukan penyedia layanan sewa hosting dan domain utuk blog Anda.

Sebagai pengingat, domain adalah nama blog atau website Anda, misalnya sribu.com

Sementara itu, hosting adalah tempat di mana seluruh file website atau blog Anda disimpan. Fungsinya kurang lebih sama seperti hard disk di komputer.

Kita diharuskan membayar bulanan dan/atau  tahunan untuk menyewa layanan domain dan hosting.

Seperti yang sudah disebutkan di atas, tidak ada yang gratis untuk mencapai kualitas terbaik. Semua ada harganya.

Dengan menggunakan layanan domain dan hosting maka website atau blog Anda akan lebih terjamin dari hal maintenance, kapasitas file yang ditampung, dan keamanannya.

Untuk itu, sangat disarankan bagi Anda untuk menggunakan penyedia layanan sewa domain dan hosting terpercarya seperti:

Bluehost merupakan mitra resmi WordPress semenjak tahun 2005 dan  telah berdiri semenjak 1996 (sebelum Google muncul).

Saat ini, Bluehost merupakan brand penyedia hosting terbesar yang berafiliasi dengan WordPress karena mereka telah memiliki jutaan pelanggan di seluruh dunia.

Kemudian ada Hostgator yang juga tidak kalah kredibel dan praktis layanan domain dan hostingnya.

Sementara itu, di dalam negeri, ada Niagahoster yang juga telah dikenal semenjak lama.

Ketiga brand tersebut merupakan layanan penyewaan domain dan hosting nasional maupun internasional yang kredibilitasnya cukup untuk Anda pertimbangkan.

4. Tentukan nama domain

Langkah selanjutnya dalam cara membuat blog adalah menentukan nama domain blog Anda.

Domain merupakan nama website atau blog yang akan melekat di ingatan pelanggan Anda.

Memang domain bisa diganti namanya, akan tetapi demi menjaga kredibilitas brand Anda sebaiknya domain telah ditentukan di awal dengan pemikiran yang matang agar tidak berganti-ganti.

Dalam menentukan nama domain website atau blog Anda, ada baiknya Anda memperhatikan tujuh hal yang penting ini:

  1. Nama blog Anda harus sesuai dengan tema besar yang telah ditentukan
  2. Hindari kesamaan nama dengan website atau blog yang populer
  3. Catchy; mudah diingat, ditulis, dan diucapkan
  4. Tidak mengandung unsur tanda minus (-) dan angka
  5. Tidak mengandung unsur nama merek orang lain
  6. Cek ketersediaan nama blog atau website Anda di sini
  7. Utamakan gunakan .com

Bisa dimengerti jika muncul pertanyaan, “mengapa harus mengutamakan .com?”

Sementara itu ada pilihan lain seperti .id, .net, .co.id, dan lainnya.

Hal ini karena ada kecenderungan yang kuat bahwa .com merupakan domain yang paling mudah diingat oleh masyarakat secara umum.

Tidak jarang orang salah mengunjungi alamat sebuah blog atau website hanya karena salah ketik di aspek tersebut.

Oleh karena itu, .com amat sangat dianjurkan untuk menjadi prioritas dalam menamai website atau blog Anda. Setelah itu, Anda bisa melirik opsi lain.

Tanda minus di dalam domain juga bisa menyulitkan dalam mengakses website atau blog Anda. Sebisa mungkin hindari penggunaan tanda tersebut dan juga angka-angka.

5. Instalasi self-hosted WordPress

Kita memasuki langkah-langkah teknis dalam membuat blog.

WordPress.org akan mejadi platform yang kita gunakan, dan HostGator akan menjadi penyedia domain dan hosting.

Semua proses ini sebetulnya telah dibuat semudah mungkin sehingga semua proses pembuatan domain, hosting, dan website harusnya bisa selesai dalam beberapa klik saja.

Namun, bagi yang belum pernah melakukannya sama sekali, silakan ikuti langkah-langkah berikut:

Sewa layanan domain dan hosting

Buka HostGator kemudian klik tombol kuning yang berbunyi  get started now, kemudian Anda akan diarahkan pada tiga pilihan paket.

Cara membuat blog

Silakan pilih paket yang sesuai dengan budget dan keperluan Anda. Jika Anda membutuhkan unlimited domain pilih paket Baby Plan.

Sementara itu, jika sebagai pemula Anda hanya membutuhkan satu domain saja, silakan Hatchling Plan. Klik Sign Up Now!

Saatnya menyewa domain.

Ketik nama domain yang Anda inginkan dan lanjutkan prosesnya.

Jika sebelumnya Anda telah membeli domain di tempat lain selain HostGator, Anda  bisa memilih tab “I Already Own This Domain” dan memasukkan domain yang telah dibeli sebelumnya.

Cara membuat blog

Lanjut ke nomor 3 adalah metode pembayaran yang Anda kehendaki; kartu kredit atau PayPal.

Cara membuat blog

Catatan: Penyedia jasa domain dan hosting nasional seperti Niagahoster menyediakan metode pembayaran transfer via bank.

Di nomor 4 Anda bisa menghilangkan centang untuk menghilangkan layanan yang tidak diinginkan.

Masukkan kupon di nomor 5, jika Anda memilikinya. Kode  diskon HostGator dapat dicari di Google dengan kata kunci “HostGator coupon code”.

Cara membuat blog

Centang di persetujuan Terms of Service dan klik tombol Checkout Now! untuk melanjutkan pembayaran.

Cara membuat blog

Setelah pembayaran selesai, Anda akan diarahkan ke halaman di atas.

Masuk ke Customer Portal dengan mengklik kotak kuning.

Jangan lupa periksa email Anda juga untuk melihat detail akun anda termasuk password.

Instalasi Wordpress dalam sekejap

Sekarang saatnya memasang WordPress dan menggabungkannya dengan domain dan hosting yang telah disewa.

Di email, Anda akan menemukan link menuju CPanel beserta username dan password Anda. Silakan buka: http://namablog.com/cpanel di browser Anda.

(Ganti “namablog”  di atas sesuai domain yang telah Anda beli)

Masukkan username dan password yang diberikan. Anda akan tiba di halaman ini:

Cara membuat blog

Anda cukup scroll ke bawah, cari dan klik Quick Install dan klik “Wordpress” untuk memasang WordPress beserta domain dan hosting yang telah Anda sewa.

Cara membuat blog

Anda akan diarahkan ke tampilan di bawah:

Cara membuat blog

Masukkan data blog baru anda, kemudian klik Install WordPress.

SELESAI!

Sekarang Anda telah memiliki website atau blog bisnis dengan nama domain pilihan Anda sendiri. Setelah ini, Anda akan diberikan tautan menuju Dasbor WordPress Anda.

Cara membuat blog

 

Untuk mengeceknya klik View Credentials, dan di sana Anda bisa langsung melihat tautannya, dan Anda sudah bisa langsung menjelajahi blog Anda sendiri.

Sekarang Anda sudah mengerti bagaimana cara membuat blog. Apabila Anda ingin membuat blog atau website melalui kami, juga dapat melihat paket kami di: https://www.sribulancer.com/id/packages/website-company-profile.