10+ Tips Desain Website Online Shop Agar Ramai Pembeli

online shop
photo doc: shop.nordstrom.com

Kapan terakhir kali kalian berbelanja online? Apakah kalian memperhatikan desain website online shop tersebut?

Faktanya, jika pembeli online merasa nyaman saat berbelanja, maka mereka cenderung mengabaikan desain sebuah toko online. Para pembeli terfokus pada produk yang ditawarkan. Dengan kata lain, produk-produk terlihat lebih menonjol dibandingkan desain website toko.

Sebaliknya, ketika para pembeli online mengalami kesulitan saat berbelanja dan akhirnya meninggalkan website sebelum melakukan transaksi, maka desain website untuk online shop menjadi pusat perhatian. Desain website yang buruk menjadi penyebab pembeli online ‘frustasi’ dan kalian akhirnya tak berhasil menjual apapun.

Desain untuk website toko online memang tak hanya mengutamakan kenyamanan pengguna secara visual semata. Walaupun tak bisa dipungkiri bahwa desain yang cantik juga akan sangat membantu.

Namun fakta penting yang perlu diperhatikan adalah desain untuk website toko online harus mampu memudahkan pengunjung sejak di landing page hingga berbelanja. Semakin mudah mereka berbelanja, maka semakin cepat pula kalian meraup keuntungan, bukan?

Nah untuk itu, simak tips desain website online shop agar ramai pembeli berikut ini. Harapannya, dengan mengikuti beberapa tips penting ini, kalian bisa meraih kesuksesan berjualan online melalui website.

  1. Pentingnya Logo Toko Online

Ada puluhan bahkan ratusan website online shop yang bermunculan setiap hari. Persaingan semakin ketat dari waktu ke waktu.

Karena itu pastikan toko online kalian mudah diingat dan cepat dikenal pembeli. Salah satu elemen penting pada sebuah website online shop yang membantu ingatan pembeli adalah logo.

Ciptakan logo yang jelas, menarik, unik, mudah diingat dan cepat dikenali. Pastikan logo tersebut menjadi simbol kepercayaan dan kualitas toko online kalian sehingga pembeli tak berpikir lama untuk bertransaksi.

Jika kalian memperhatikan, online shop besar biasanya memiliki logo dengan dua ciri yakni sederhana dan ukuran teks yang besar. Kombinasi tersebut membuat nama online shop terbaca jelas dan mudah dikenali.

logo online shop
photo doc: https://www.zara.com/id/

 

  1. Branding yang Kuat

Menciptakan logo dan menampilkannya di website toko online menjadi langkah awal untuk memasukkan unsur branding. Lalu lengkapi pula dengan sebuah favicon serta warna utama untuk semua atribut di website seperti tombol-tombol, link dan navigasi.

Dengan cara ini, online shop kalian tak hanya mudah dikenali tetapi juga membantu membangun kepercayaan. Membangun branding seperti ini sangat penting terutama bagi online shop baru agar terlihat menonjol dan bisa bersaing.

  1. Kombinasi Warna dan Desain Website Online Shop

Sebuah website online shop biasanya memiliki begitu banyak konten. Pengunjung segera dihadapkan dengan sederet produk dan informasi yang terbilang padat. Karena itu, desain website dengan banyak hiasan berpotensi membuat website semakin berat.

Ada baiknya, pilih desain yang minimalis dengan penggunaan warna-warna netral. Contohnya desain minimalis yang menggunakan latar belakang warna putih. Meskipun minimalis, desain seperti ini juga menampilkan kesan profesional lho seperti terlihat pada desain website www.missguidedus.com.

Memang tak mudah memilih kombinasi warna untuk sebuah website toko online. Berikut ini beberapa referensi warna-warna yang sering digunakan untuk toko online dan efeknya bagi pembeli.

  • Putih – Memancarkan kemurnian, kebaikan dan kejernihan. Warna ini membuat pembeli merasa bebas.
  • Ungu – Menunjukkan kekuatan, keagungan dan kemakmuran. Penggunaan warna ungu bisa mendorong pengunjung untuk melakukan pembelian.
  • Abu-abu -Warna ini bisa dipakai sebagai backdrop untuk dipadukan dengan warna-warna yang lebih terang seperti merah, orange dan biru. Warna ini menghadirkan kesan kesungguhan dan pola pikir konservatif.
  • Hitam – Warna hitam menggambarkan kekuatan, kekuasaan dan dominasi. Makna warna hitam pada desain web online shop akan terbaca jelas oleh calon pembeli. Tetapi penggunaan warna hitam ini tak boleh berlebihan karena web justru akan terlihat suram. Warna hitam sebaiknya dipadukan dengan warna-warna yang memancarkan ketenangan.
  • Biru – Warna biru menghadirkan rasa percaya, kedamaian dan produktivitas. Warna ini menjadi salah satu warna yang paling sering dipakai pada desain website.
contoh website olshop
photo doc: www.missguidedus.com

 

  1. Fitur Ulasan Produk

Bagaimana seorang pembeli online akhirnya memutuskan untuk membeli sebuah produk? Selain karena kebutuhan, pembelian terjadi tak lain karena pembeli melihat orang lain senang dan puas dengan produk yang sama.

Para pembeli online akan mencari ulasan di forum-forum, blog dan ulasan produk di website online shop. Dan ternyata, sebanyak 61% pembeli online mencermati ulasan produk pembeli lain di website online shop sebelum melakukan transaksi.

Jadi, dengan menambahkan fitur ulasan produk di website online shop, kalian bisa meningkatkan potensi terjadinya transaksi hingga 4,6%. Tak hanya itu saja, kredibilitas toko dan produk kalian pun semakin melonjak.

Tema WordPress WooCommerce Porto menjadi salah satu contoh desain web online shop populer yang menyediakan fitur ulasan produk.

contoh desain web
photo doc : www.portotheme.com/wordpress/porto/shop1/

 

  1. Mobile Responsive

Belanja online melalui smartphone telah menjadi tren belanja dengan jumlah yang terus meningkat. Tren belanja ini menunjukkan potensi besar untuk meraup jumlah kunjungan lebih tinggi.

13 Inspirasi Website e-Commerce Terbaik di Indonesia dan Dunia

Membuat sebuah website jual beli tidak semudah itu, ada beberapa faktor penting yang harus kalian perhatikan. Sebagai contoh, kalian bisa lihat beberapa tampilan dari website e-commerce terbaik di Indonesia bahkan di dunia.

 

Karena itulah, contoh desain website keren untuk online shop pastilah memberikan kemudahan dan kenyamanan yang sama jika diakses melalui smartphone. Memang hal tersebut tak mudah diwujudkan mengingat ukuran layar smartphone yang terbilang kecil. Tetapi bukanlah sesuatu hal yang mustahil bila diserahkan pada ahlinya.

Baca juga: 7 Langkah Cara Membuat Website Gratis Menggunakan WordPress

  1. Navigasi yang Mudah

Ada berapa banyak jenis produk yang kalian jual di toko online? Puluhan atau bahkan ratusan? Memiliki website sebagai toko online bukan berarti kalian harus memajang semua produk di halaman depan. Banyaknya produk di halaman depan jelas hanya akan membuat pengunjung bingung.

jasa web design

Bergantung pada jumlah produk yang ditawarkan, direkomendasikan untuk mengelompokkan produk ke dalam beberapa kategori yang spesifik. Lalu cukup tampilkan beberapa produk unggulan kalian dan tempatkan produk-produk ini di posisi yang strategis.

Selebihnya, sediakan navigasi yang mudah. Menu yang gampang terlihat menjadi elemen penting dalam desain website untuk online shop. Dan yang paling penting, struktur menu di website kalian harus logis dan mudah dipahami. Salah satu contoh desain website yang keren dengan navigasi yang mudah adalah online shop bellroy.com.

contoh desain website keren
photo doc: bellroy.com

 

  1. Menambahkan Search Bar

Selain navigasi yang mudah, kehadiran search bar pada desain website akan membuat toko online semakin user-friendly.  Pastikan search bar ini selalu mudah ditemukan setiap saat. Misalnya saja ketika pembeli menggeser halaman atau berpindah halaman.

Search bar akan membantu para calon pembeli yang sudah membidik produk tertentu untuk dibeli. Search bar akan menolong mereka menemukan produk tersebut dengan cepat dan tidak membuang-buang waktu.

search bar online shop
photo doc: https://www.mulberry.com/

 

  1. Foto Produk Berkualitas Tinggi

Foto produk dengan kualitas yang bagus secara otomatis akan menunjukkan bahwa kalian profesional dan bisa dipercaya. Sebaliknya, foto yang pecah atau buram hanya akan merusak persepsi.

Untuk itu, sajikan foto yang jernih, tajam dan indah sehingga mampu memberikan informasi yang lebih banyak lagi kepada pembeli. Dengan tips ini, kesempatan terjadinya penjualan semakin besar pula. Website shop.nordstrom.com menjadi salah satu contoh desain website keren dengan foto-foto berkualitas tinggi.

website online shop
photo doc: https://shop.nordstrom.com

 

  1. Terhubung Dengan Media Sosial

Media sosial menjadi tempat yang efektif untuk mempromosikan website online shop. Tak hanya itu saja, media sosial akan membantu membangun relasi dengan para pembeli.

Untuk itu jangan lupa untuk mengintegrasikan website toko kalian dengan media sosial. Ketika seorang pembeli mendapatkan produk yang bermanfaat, maka dia bisa membagikannya dengan mudah di media sosial seperti Facebook atau Twitter.

Efeknya, traffic ke website pun akan meningkat. Potensi terjadinya transaksi pembelian semakin besar pula, bukan?

online shop sosial media
photo doc: https://www.mulberry.com/

 

  1. Menampilkan Kontak Kalian

Meskipun informasi produk sudah ditampilkan dengan terperinci, tak menutup kemungkinan para pembeli membutuhkan kalian. Lengkapi desain website dengan informasi kontak kalian yang mudah ditemukan.

Pastikan kontak tersebut gampang untuk dihubungi. Cantumkan pula jam kerja toko online kalian sehingga pembeli akan menghubungi di waktu yang tepat.

Tak hanya akan membantu para pembeli, rasa aman dan percaya akan terbangun dengan menampilkan kontak kalian tersebut.

kontak online shop
photo doc: https://www.thebodyshop.co.id

 

  1. Tahapan Transaksi yang Mudah

Apa yang akan terjadi jika tahapan transaksi pembelian rumit dan panjang? Tentu saja calon pembeli kalian berpotensi untuk kabur karena frustasi dengan proses tersebut.

Ada baiknya halaman tahapan transaksi atau checkout ditampilkan dalam satu halaman saja. Ringkas dan jelas.

Selain itu, kolom-kolom permintaan informasi yang harus diisi pembeli sebaiknya seperlunya saja. Kolom-kolom yang terlalu banyak juga bisa membuat pembeli tak nyaman dan menyita waktu mereka.

belanja online
photo doc: https://www.thebodyshop.co.id/

 

  1. Kebijakan dan Peraturan Toko Online

Pada contoh desain web untuk online shop umumnya dilengkapi dengan halaman yang berisi kebijakan dan peraturan toko. Halaman ini akan membantu pembeli untuk melakukan transaksi dengan mudah, memahami kebijakan tentang pengiriman dan juga pengembalian barang.

kebijakan dan peraturan online shop
photo doc: https://www.thebodyshop.co.id

 

  1. Menampilkan Brand Lain yang Menjalin Kerjasama

Memperkenalkan brand baru memang bukan hal yang mudah dilakukan. Tipsnya, kalian bisa menggandeng brand lain yang sudah lebih dahulu populer. Tampilkan jalinan kerjasama ini di website toko online sehingga bisa mendongkrak kepercayaan pembeli.

brand partner
photo doc: https://rebeccaatwood.com/

Nah, demi mendapatkan web online shop yang menguntungkan, kalian bisa merancangnya sendiri, menggunakan jasa web desainer atau menggunakan template-template siap pakai dan kemudian dimodifikasi sesuai dengan kebutuhan.

Merancang sendiri web online shop sendiri atau dengan bantuan jasa web desainer akan memberi beberapa keuntungan. Salah satunya, kalian bisa memasukkan sentuhan personal yang unik. Sentuhan personal ini akan menjadi ciri khas dan menjadi unsur branding yang kuat.

website online shop